Selasa, 15 Maret 2016

Hutan Lindung Bukit Suligi


A. Selayang Pandang

Kawasan hutan lindung Bukit Suligi merupakan hamparan hutan tropis  basah, dengan luas areal sekitar 300 hektare. Hutan lindung ini merupakan salah  satu surga alam terindah di daerah Riau Daratan dengan beraneka flora dan fauna langkanya. Disamping untuk rekreasi, kawasan Hutan Lindung Bukit Suligi juga  dijadikan tempat penelitian biologi.      

B. Keistimewaan

Hutan Lindung Bukit Suligi sangat layak untuk dikunjungi karena di  lokasi tersebut terdapat berbagai objek wisata yang menarik. Untuk melepas  penat setelah mengelilingi kawasan tersebut, pengunjung bisa berendam atau mandi di sumber mata air panas. Gua alamnya yang indah dan panorama air terjunnya yang rancak menambah daya eksotik kawasan ini. Pengunjung yang  tertarik berpetualang, di kawasan ini pun terdapat jalan setapak yang berliku-liku sampai ke tengah hutan belantara. Pengunjung dapat mengarungi sungai-sungai kecil yang berkelok-kelok, seakan tak ada putus-putusnya itu, dengan kepuasan  batin yang tak terkatakan bentuknya. Kawasan ini sangat potensial dikembangkan  dan dimanfaatkan sebagai objek wisata alam, wisata buru, camping ground,pembinaan cinta alam, penangkaran satwa tropical rain forest, hiking, rally,wisata tirta, fishing area dan taman hiburan.       

C. Lokasi

Hutan Lindung Bukit Suligi terletak di Kecamatan Tandun dan Kecamatan Rokan IV Koto, Kabupaten Kampar, Provinsi  Riau, Indonesia.

D. Akses

Hutan Lindung Bukit Suligi berjarak sekitar 139 kilometer dari Kota Pekanbaru,  ibukota Provinsi Riau.

E. Harga Tiket

Dalam konfirmasi

F. Akomodasi dan Fasilitas

Pemerintah daerah setempat akan mengembangkan dan memanfaatkan kawasan  yang sangat potensial ini sebagai objek wisata alam, wisata buru,camping ground, pembinaan cinta alam, penangkaran satwa tropical rain forest,  hiking, rally, wisata tirta, fishing area dan taman hiburan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar